PT . Serena Indopangan, terletak di Jl. H. Moh. Ashari No.35, Cibinong, Kec. Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16911 juga salah satu perusahaan yang tergabung di dalam Khong Guan Group menyerahkan bantuan berupa Bingkisan sebagai bentuk program aktif di Bulan Ramadan 1444 H melaksanakan kegiatan bagi-bagi bingkisan untuk berbuka puasa dan hari raya kepada warga sekitar lingkungan Pabrik , Jumat, (21/04/2023),
Penyerahan bantuan diserahkan secara langsung oleh Arif selaku Kasie Umum diikuti oleh Seluruh Pegawai Bagian Umum Pt Serena Indopangan, saat diwawancarai awak media Arip selaku kordinator kegiatan mengatakan “ ini sebagai bentuk partisipasi aktif perusahaan setiap tahunnya di Bulan Ramadhan dengan membagikan bingkisan ramadhan dan hari raya , juga wujud kepedulian kepada masyarakat dan bentuk pengabdian dari PT Serena Indopangan kepada masyarakat, agar kita semua peduli terhadap sesama, terutama di bulan suci Ramadan.
“Intinya untuk membangun kebersamaan antara warga sekitar dan perusahaan , yang perlu diingat, tidak perlu menunggu untuk berbuat kebaikan, siapa dan di manapun, semoga dengan adanya pembagian bingkisan ini masyarakat sekitar merasakannya ” ucapnya.
Tampak hadir saat pembagian Arip selaku kepala seksi umum, slamet, Andi, Fery, Jayadi, Aryo, Rahmat, Aples, Ikhsan , Asep, Wawan, Coker dan Den ( Ubay )
More Stories
Memeriahkan Hari Amal Bakti Kemenag Ke 79 , FKS Jawa Barat Akan Menggelar “Pameran Travel Haji & Umroh ” di Kabupaten Bogor
Praktisi Hukum , Pengacara Dan Juga selaku Ketua Umum LSM PERAKI Minta Komisi Perlindungan Anak dan Perempuan Tertibkan Akun Sosial Media yang Sebarkan Wajah Korban
Pelaksanaan Manasik Umroh Jamaah Alfiq Tour